sumber : kompas.com
Seorang nelayan berhasil menangkap ikan kaluga sturgeon terbesar di kawasan itu selama satu dekade terakhir. dilansir dari laman kompas.com, menurut harian The New Evening Post, Ma dan dua rekannya menjadi ikan di dekat kota Tongjiang, provinsi Heilongjiang yang berbatasan dengan Rusia pada 19 Mei lalu.

Tidak hanya besar para ahli meyakini bahwa ikan tersebut berumur setidaknya 100 tahun. Ukuran ikan yang tertangkap nelayan tersebut berukuran 3,59 meter dengan bobot 513 kilogram.
Nelayan yang berusia 53 tahun mengatakan kepada jurnalis dia memastikan ikan yang ia tangkat berjenis kelamin betina dan perutnya penuh dengan telur. "Seluruh telur itu bobotnya bisa mencapai 100 kilogram, amat lezat tetapi mahal. Saya kira harga telurnya bisa mencapai 150.000 yuan (Rp 332 juta)," kata dia. Ma kemudianmemutuskan menjual ikan itu ke pusat pelepasan ikan dengan harga 220.000 yuan atau sekitar Rp 448 juta. Dia mengatakan, harga jual itu setara dengan dua kali penghasilan tahunannya sebagai nelayan.

Ikan yang ditangkap Ma ini diyakini merupakan yang terbesar di kawasan Tonjiang dan Fuyuan selama 10 tahun terakhir. Li Guofang, pakar perikanan air tawar, tim ahli harus melepas sirip dada ikan itu, menumbuknya hingga menjadi bubuk untuk diteliti agar mengetahui usia ikan tersebut. Setelah melakukan penelitian, Li yakin ikan tersebut berusia antara 100 sampai 200 tahun. Tahun lalu, beberapa nelayan sukses menangkap ikan sejenis berbobot 450 kilogram yang kemudian laku terjual 400.000 yuan atau sekitar Rp 887 juta. Ikan kaluga sturgeon atau beluga air tawar dianggap sebagai ikan air tawar terbesar di dunia menurut Conservation Institute. Ikan ini banyak ditemukan di sungai Amur, sungai Songhua, dan sungai Ussuri di perbatasan China dan Rusia. Ikan predator ini bisa tumbuh hingga memiliki panjang lima meter dengan bobot hingga di atas 500 kilogram.
Namun saat ini perkembangbiakan ikan tersebut mulai punah karena banyaknya nelayan yang menangkap ikan tersebut untuk dimakan daging dan telurnya.
Sumber : kompas.com